Bogor menjadi salah satu lokasi wisata favorit bagi warga jabodetabek. Disetiap akhir pekan atau hari libur, berbagai tempat destinasi tempat wisata di Bogor terbaru ramai dipenuhi pengunjung yang ingin melepas penat perkotaan.
Kota Bogor juga dikelilingi oleh pegunungan sehingga tidak heran jika memiliki udara yang sangat sejuk. Beberapa wilayah ini pun bahkan dikelola oleh orang-orang sekitar untuk dijadikan sebagai tempat wisata yang menawarkan pesona alam dan instgramable.
Berikut ini beberapa rekomendasi mengenai destinasi tempat wisata di Bogor terbaru yang instagramable banget, cocok jadi koleksi foto kenangan di media sosialmu.
- Curug Love.
Curug Love menarik perhatian karena bentuknya yang seperti hati. Curug ini mempunyai nama lain, yaitu Curug Catang atau Curug Leuwi Cateng.
Tak seperti kebanyakan air terjun yang biasanya berada di area gunung atau hutan yang dikelilingi dengan pepohonan rindang, Curug Love dikelilingi oleh perkebunan dan persawahan hijau yang terjaga keasriannya.
Air terjun ini mempunyai ketinggian yang mencapai lima meter. Terdapat dua air yang mengalir jernih dengan cukup deras. Air tersebut memenuhi kolam yang terdapat di bawahnya.
- Taman Buah Mekarsari.
Kurang afdal kalau mobil keluarga belum punya stiker Taman Buah Mekarsari. Tapi itu cuma salah satu oleh-oleh yang bisa dibawa dari tempat agro wisata satu ini.
Mekarsari adalah kebun buah di atas lahan seluas 264 ha. Kegiatan favorit di sana yakni menikmati hasil kebun secara langsung. Selain itu terdapat juga berbagai fasilitas untuk seru-seruan sambil menikmati keindahan alam.
Contohnya seperti naik flying fox, sepeda air, atau berinteraksi dengan hewan-hewan yang dipelihara di sana. Sebagai informasi, setiap wahana di dalam area Mekarsari terpisah dengan tiket masuk.
- Bukit Surya Salaka Bogor.
Bukit Surya Salaka ini adalah sebuah destinasi tempat wisata di Bogor terbaru yang menyediakan area camping ground tetapi dengan sensasi yang berbeda, yaitu terdapat fasilitas kolam renang. Selain itu, view tempat wisata ini tidak kalah instagramable yaitu memiliki latar Gunung Salak.
Hal yang menarik lainnya adalah ketika malam hari, yaitu akan tampak view pemandangan cahaya kota yang akan membuat pengalaman berkemah Anda menjadi spesial.
- Curug Leuwi Leutik.
Curug Leuwi Leutik merupakan destinasi tempat wisata di Bogor terbaru yang terkenal dan wajib untuk dikunjungi saat pergi ke Bogor. Lokasinya terletak di kawasan Sentul Bogor dengan jalur yang menanjak dan berbelok.
Sehingga, dibutuhkan kondisi yang prima untuk tiba di curug ini. Curug Leuwi Lieuk terkenal dengan airnya yang jernih dan agak kehijauan-hijauan serta dikelilingi oleh tebing-tebing.
Lokasi ini bahkan disebut-sebut menyerupai Green Canyon Pangandaran yang memang terkenal dengan keindahan alamnya yang mempesona.
Harga tiket masuk ke kawasan ini adalah Rp 10.000 per orang dan tempat ini buka mulai pukul 07.00 sampai 17.00 setiap hari.
- Talaga Saat Puncak.
Talaga Saat Puncak merupakan salah satu destinasi wisata alam yang menyuguhkan pemandangan hijau dan suasana yang sejuk. Telaga Saat sendiri merupakan titik 0 km dari Sungai Ciliwung dan danau tertinggi di Bogor.
Jika datang ke sini, pengunjung akan disuguhi pemandangan hijau dari kebun teh, spot foto unik, serta wahana-wahana menarik di sungai Ciliwung seperti perahu. Di Talaga Saat Puncak pengunjung bisa coba berbagai aktivitas, seperti berkemah, piknik, menaiki perahu, hingga foto-foto untuk konten media sosial.